Cari Loker ...

HAUS

JKT

Sekilas HAUS

Sejak tahun 2018, perjalanan kami diawali dari sebuah toko kecil di kawasan Jakarta Barat. Saat itu, spirit yang kami bawa adalah menyebarkan kebahagiaan bagi semua orang melalui minuman kekinian berkualitas. Berangkat dari kenyataan bahwa pasar minuman kekinian kala itu didominasi brand-brand ternama, beberapa di antaranya rantai brand internasional dengan harga yang sulit terjangkau bagi sebagian kalangan.

Haus! hadir dan menyajikan segelas minuman yang bisa dinikmati semua kalangan dengan harga terjangkau. Menu utama kami adalah berbagai varian minuman menyegarkan berbahan dasar teh, cokelat, susu, dan matcha dengan topping seperti es krim, boba, dan kombinasi bahan-bahan berkualitas lainnya.

Mengusung visi The World With a Taste Of Joy, kami ingin menciptakan dunia di mana setiap orang dapat menikmati minuman dengan cita rasa yang lezat dan menyenangkan. Kehadiran kami mendapat sambutan sangat baik. Namun seiring berjalannya waktu, kami merasa kurang lengkap apabila menikmati minuman Haus! tanpa dilengkapi dengan camilan yang nikmat. Di tahun 2021, kami melengkapi store dengan menu Ganjel Roti untuk aneka roti bakar dan Pedes Cyin untuk snack pedas. Pada akhir tahun tersebut, Haus! berhasil memiliki 162 store.

Lowongan Kerja di HAUS

Sales Minuman – Brand HAUS

HAUS
3 Minggu yang lalu
Negotiable
Bulanan